Badan Eksekutif Mahasiswa STIKES Notokusumo Yogyakarta adakan LOMBA ESSAY ANTAR INSTITUSI KESEHATAN SE DIY – JATENG

UKM Pendidikan Badan Eksekutif Mahasiswa STIKES Notokusumo Yogyakarta memfasilitasi mahasiswa dalam meningkatkan ilmu pengetahuan serta softskill seperti pelatihan, seminar, workshop, dan lain-lain untuk meningkatkan ilmu pengetahuan serta ketrampilan mahasiswa. Sesuai program kerja Badan Eksekutif Mahasiswa periode 2019/2020 dilaksanakan lomba essay antar Institusi Kesehatan se – DIY dan Jawa Tengah guna membangun jiwa sportif, respect & unity. Kegiatan lomba essay se-DIY dan Jawa Tengah ini telah diselenggarakan mulai tanggal 30 Mei 2020 sampai dengan 15 Juni 2020. Target peserta adalah mahasiswa Institusi Kesehatan se-DIY dan Jateng.

Pelaksanaan kegitan “lomba essay antar Institusi Kesehatan se – DIY dan Jawa Tengah Guna Membangun Jiwa Sportif, Respect & Unity” dengan peserta antar mahasiswa di Instansi Kesehatan se-DIY dan Jateng ini bertujuan untuk :

  1. Meningkatkan kepekaan mahasiswa terhadap perkembangan ilmu kesehatan mental di tengah pandemi Covid-19 saat ini.
  2. Menciptakan generasi muda yang aktif serta meningkatkan kemampuan dalam berfikir rasional dan menulis sebuah karya dengan baik dan benar.
  3. Melatih kepekaan terhadap diri sendiri.

Penilaian terhadap kegiatan lomba tersebut telah dilaksanakan pada tanggal 20-25 Juni 2020 dan diperoleh pemenang sebagai berikut.

Pengumuman pemenang telah dilakukan pada tanggal 25 Juni 2020 melalui media sosial Instagram @bemmahasiswanotokusumo.

Bagikan Artikel:
IMG-20211014-WA0007-300x300
IMG-20211015-WA0002-1024x1024
17-1024x1024
18-1024x1024
WhatsApp-Image-2022-01-11-at-10.09.24-1024x1024
WhatsApp-Image-2022-01-21-at-08.58.21-1024x1024
WhatsApp-Image-2022-01-20-at-09.33.29-1-1024x1024
previous arrow
next arrow