D-III ILMU KEPERAWATAN
PROFIL LULUSAN
Profil Lulusan Diploma III Keperawatan adalah sebagai perawat pelaksana asuhan keperawatan pada individu,keluarga dan kelompok khusus di tatanan klinik dan komunitas yang memiliki kemampuan dalam memenuhi kebutuhan dasar manusia yang meliputi aspek bio,psiko,sosio,cultural dan spiritual dalam kondisi sehat,sakit serta kegawatdaruratan berdasarkan ilmu dan teknologi keperawatan dengan memegang tegguh kode etik perawat.
Pendidikan Keperawatan jenjang Diploma III di selenggarakan oleh Akper Notokusumo dengan tujuan menghasilkan Ahli Madya Keperawatan yang terampil dalam menyelesaikan masalah procedural keperawatan secara mandiri dan berkelompok yang di rencanakan sesuai dengan standard asuhan keperawatan, dengan kemampuan menerima tanggung jawab terhadap keputusan dan tindakan asuhan keperawatan professional, sesuai dengan lingkup praktik dan hokum/peraturan perundangan. Dalam Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia ( KKNI ) sesuai dengan Peraturan Presiden No. 8 tahun 2012 menyebutkan bahwa lulusan lulusan Pendidikan Diploma III berada pada jenjang kualifikasi 5 yaitu :
- Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas, memilih metode yang sesuai dari beragam pilihan yang sudah maupun belum baku dengan menganalisa data,serta mampu menunjukan kinerja dengan mutu dan kuantitas yang terukur.
- Menguasai konsep teoritis bidang pengetahuan tertentu secara umum,serta mampu memformulasikan penyelesaian masalah prosedural
- Mampu mengelola kelompok kerja dan menyusun laporan tertulis secara komprehensif.
- Bertanggung jawab pada pekerjaan sendiri dan dapat di beri tanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok.
Profil lulusan dari Akper Notokusumo adalah sebagai perawat pelaksana yang memegang teguh kode etik perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan pada individu, keluarga dan kelompok khusus di tatanan klinik dan komunitas dengan kemampuan keperawatan untuk memenuhi kebutuhan dasar manusia yang meliputi aspek bio, psiko, sosial kultural dan spiritual dalam kondisi sehat sakit serta kegawatdaruratan berdasarkan ilmu dan teknologi keperawatan dengan berprinsip pada budi pekerti yang luhur.
ALASAN MENGAPA MEMILIH AKPER NOTOKUSUMO ?
- Akper swasta pertama di Yogyakarta (1990)
- Fasilitas penunjang pendidikan lengkap
- SDM mumpuni
- Jaringan kerjasama luas
- Suasana akademik mendukung
- Lingkungan nyaman
- Poliklinik
- Asuransi Kecelakaan
- Terakreditasi A oleh PUSDIKNAKES dengan No. HK.06.01/III/3/01966/2010
- Terakreditasi B oleh BAN-PT dengan No. 004/BAN-PT/Ak-XII/Dpl-III/V/2012
- Terakreditasi B oleh LAM-PTKes dengan No. 0279/LAM-PTKes/Akr/Dip/V/2017
- Lain – lain